Rote Ndao-Suarankri.com-Bupati Rote Ndao, Paulus Henuk SH. mengingatkan Aparatur sipil negara (ASN), pejabat pemerintah dan kepala Desa agar tidak korupsi uang rakyat. Nasihat Paulus ini disampaikan melalui Rapat Kordinasi dan sinergi pelaksanaan program serta kebijakan strategis daerah di Aula Auditorium Bumi Tii Langga Rote Ndao .
“Kalau kita berbuat kejahatan, makan uang negara dan uang rakyat, untuk jamin istri anak, tidak sehat dan suatu saat tidak akan aman, hari ini aman mungkin besok atau lusa anda tidak aman. Ketika sebelum pensiun anda aman, mungkin setelah pensiun anda akan dikejar orang,” kata Paulus Henuk SH. Kamis (6/3/2025).
Karenanya, kata Paulus, “Pemerintah kabupaten Rote Ndao perlu memandang kejujuran agar dapat menciptakan keberhasilan daerah dan mari kita bersama-sama bergandengan tangan untuk membangun kabupaten Rote Ndao menuju perubahan.”
PaulusĀ meminta kepala seluruh ASN dan kepala Desa di kabupaten Rote Ndao agar jangan mencoba-coba korupsi uang Negara, kalau ada yang mencoba untuk korupsiĀ akan berurusan dengan penegak hukum. Kata Paulus, “Perbuatan melawan hukum tetap disalurkan kepada lembaga-lembaga hukum fungsional, yaitu Kepolisian, Kejaksaan dan KPK untuk di proses”
ASN harus menjadi teladan dalam memberikan pelayanan terbaik, yang harus dilakukan dengan hati tanpa pamrih, jangan sampai menciptakan kekecewaan bagi masyarakat dalam urusan apapun,” tegas Bupati Rote Ndao.
Tak hanya itu, Bupati Rote Ndao juga menyentil para ASN dan para kades yang masih terlibat dalam praktik korupsi segera bertobat.
Petuah Paulus Henuk ini juga disampaikan dalam acara rapat kordinasi dan sinergi pelaksanaan program serta kebijakan strategis daerah Kabupaten Rote Ndao agar menjadi daerah yang amanah dan bebas Korupsi.
** ( Rudi Mandala )**